Search
logo blog
Blog Sandi Elektronik
Silahkan pastikan untuk melengkapi kunjungan anda dengan melihat : Daftar Isi.
Terima kasih atas kunjungannya dan semoga bermanfaat

IC

Advertisement

PENGENALAN KOMPONEN / PARTS ELEKTRONIK

Integrated Circuits (IC)

ic
IC (Integrated Circuits) adalah rangkaian terintegrasi, yaitu rangkaian elektronik untuk fungsi tertentu yang di-pack dalam satu packing yang kompak.
IC mempunyai pin-pin (kaki-kaki elektroda untuk sambungan) yang setiap pinnya terhubung dengan satu titik/bagian pada rangkaian elektronik di dalamnya.
Rangkaian di dalam IC tersusun oleh transisstor-transistor, dioda-dioda, kondensator dan resistor-resistor yang saling terintegrasi.
Rangkaian di dalam IC ada yang sederhana saja tetapi ada juga yang sangat rumit. Sebuah IC bisa mewakili suatu rangkaian elektronik yang jika digambarkan dalam bentuk gambar skema akan memakan dua lembar kertas atau bahkan lebih. Karena itu di dalam sebuah IC bisa terdapat ribuan komponen elektronik yang terdiri dari transistor-transistor, dioda-dioda dan komponen elektronik lainnya di dalam rangkaiannya.

Secara fungsionalnya, IC terbagi menjadi dua :
IC linier (Linear IC) dan IC digital (Digital IC).

IC linier adalah IC untuk pengoperasian sinyal-sinyal analog, seperti sinyal audio (suara), sinyal burst video, sinyal gelombang radio dan lain-lain. Termasuk ke dalam kriteria ini adalah IC-IC jenis op-amp (operational amplifier), komparator, pre-amp/power amplifier, modulator IC, regulator dan lain-lain.
Contoh IC linier : LA4445, TDA2002, TA7640, TDA8361, AN7213, uA741 dll.

IC digital adalah IC khusus untuk pengoperasian sinyal-sinyal digit, digunakan untuk rangkaian-rangkaian logika atau digital.
Contoh IC digital : 74LS00, 7432, CD4013, CD4040, TC4069 dll.

Menentukan nomor pin / kaki elektroda IC
Bentuk IC sangat banyak dan selalu mengalami perkembangan. Berikut ini adalah beberapa di antaranya yang paling banyak beredar dengan urutan nomor pin pada masing-masing bentuknya.

pin_IC

Untuk IC dengan dua baris kaki (DIL) : nomor pin/kaki elektroda IC di hitung mulai tanda titik (kaki elektroda pertama) berlawanan arah jarum jam hingga kaki terakhir di seberang kaki pertama.

Nama-nama type IC
Di pasaran umum beredar IC dengan nama-nama yang sangat beragam, umumnya semuanya dimulai dengan dua atau tiga huruf kemudian diikuti angka-angka serialnya.
Berbeda dengan nama type pada dioda dan transistor, nama-nama type pada IC tidak menunjukkan negeri asalnya, tetapi lebih menunjukkan perusahaan pembuatnya.
Berikut ini sebagian di antaranya :

IC dengan huruf depan TA, TB, TC, TD, adalah IC buatan Toshiba.
Contoh : TA7230, TC4066, dan lain-lain

IC dengan huruf depan HA adalah IC buatan Hitachi.
Contoh : HA13001, HA13118 dan lain-lain.

IC dengan huruf depan LA, LB, LC, LD adalah IC buatan Sanyo.
Contoh : LA1365, LB1403, dan lain-lain.

IC dengan huruf depan TAA, TBA, TCA, TDA, TEA adalah IC buatan Philips.
Contoh : TAA861, TBA820, TDA2004, TEA2025 dan lain-lain.

IC dengan huruf depan IX, IR, LR adalah IC Sharp.
Contoh : IX0712, LR48062 dan lain-lain.

IC dengan huruf depan CX, CXA adalah IC buatan Sony.
Contoh : CXA0165, CXA1238 dan lain-lain.

IC dengan huruf depan M adalah IC buatan Mitsubishi Electric.
Contoh : M5152, M51517 dan lain-lain.

IC dengan huruf depan uPA, uPC, uPD adalah IC buatan NEC.
Contoh : uPC1185, uPD1937 dll.

IC dengan huruf depan SN adalah IC buatan Siemens.
Contoh : SN7666 dll.

IC dengan huruf depan MC adalah IC buatan Motorolla.
Contoh : MC34012 dll.

IC dengan huruf depan AN, LM adalah IC buatan National Semiconductor.
Contoh : AN7145, LM1875 dll.
Belakangan, nama yang dipakai oleh National Semiconductor adalah Panasonic.

IC dengan huruf depan KA adalah IC buatan Samsung.
Contoh : KA2206, KA2154 dll.

IC dengan huruf depan KIA adalah IC buatan KEC (Korea Electronics Co.).
Contoh : KIA6040, KIA6280 dll.

Mengenai nama type IC ini tidak menunjukkan spesifikasinya. Fungsi serta keterangan-keterangan yang menyangkut tegangan pengoperasian maksimal, arus maksimal, keterangan-keterangan koneksi pin dan lain-lain bisa dilihat pada datasheet IC yang bersangkutan masing-masing.

IC khusus
Chip dan mikrochip adalah bagian dari IC juga, akan tetapi ia tersusun dari rangkaian-rangkaian yang jauh lebih rumit daripada IC biasa meskipun bentuknya lebih kecil dan tipis.
Chip dan mikrochip mempunyai kaki yang sangat banyak dan rapat. Mereka banyak terdapat pada peralatan elektronik mini-portabel seperti handphone, handycam, dan di semua rangkaian sistem komputer.

chip fisik

Ulasan lain tentang IC yang lebih spesifik :
IC 555
Op-amp .

Enter your email address to get update from Admin .
Print PDF
Next
« Next Post
Previous
Prev Post »

1 komentar:

Bang mau tanya ni IC ampli SJ8227L apa sama dengan TA8227?
Terimakasih

Balas

Silakan komentar sesuai topik dan sertakan ID yang jelas dengan tidak menyertakan live-link atau spam.

Contact form

Name

Email *

Message *

Copyright © 2013. Sandi Elektronik - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger