Search
logo blog
Blog Sandi Elektronik
Silahkan pastikan untuk melengkapi kunjungan anda dengan melihat : Daftar Isi.
Terima kasih atas kunjungannya dan semoga bermanfaat

Pengaman Dari Kesalahan Pemberian Polaritas tegangan

Advertisement

Pengaman dari kesalahan pemberian polaritas + atau -

Peralatan elektronik portabel yang biasa dioperasikan dengan baterai seringkali digunakan juga pengoperasiannya dengan sebuah AC adaptor. Pada peralatan elektronik itu terdapat soket untuk penggunaan power supply eksternal seperti AC adaptor.
Akan tetapi di antara AC adaptor yang beredar di pasaran sepertinya tidak ada standard tentang bagian sambungan jack untuk polaritas positif atau polaritas negatif, antara produk yang satu dengan produk yang lainnya seringkali berbeda-beda. Hal ini bisa menyebabkan terjadinya kesalahan pemberian polaritas tegangan kepada peralatan elektronik tersebut.
Sedangkan banyak rangkaian yang terdapat di dalam radio-tape recorder, kalkulator, mini TV dan lain-lainnya adalah rangkaian yang rentan dan mudah rusak jika terjadi kesalahan dalam pemberian polaritas tegangan.
Sebagian peralatan elektronik memang telah dilengkapi dengan pengaman kesalahan pemberian polaritas tegangan, namun kebanyakannya tidak.
Karena itu ada baiknya peralatan elektronik yang belum dilengkapi dengan pengaman, agar dilengkapi dengan pengaman pemberian polaritas yang salah.
Pengaman ini sangat mudah, yaitu hanya sebuah dioda power yang diseri dengan peralatan elektronik.

diode protector

Dioda disolderkan di bagian dalam peralatan elektronik, di sambungan untuk pemberian tegangan DC pada jack “DC-in”.
Ada dua macam cara, yaitu cara (a) dan cara (b).
Umumnya yang banyak diterapkan adalah cara (a).
Dioda yang digunakan adalah dioda power umum yang berkemampuan 1A hingga 3A, tergantung besar kebutuhan arus yang dikonsumsi oleh peralatan elektronik tersebut.

Apabila terjadi kesalahan dalam pemberian tegangan, dioda akan menyekat tegangan tersebut dan tidak meneruskannya ke rangkaian (lihat cara kerja dioda dalam pelajaran elektronik/pengenalan komponen dioda). Apabila pemberian polaritas tegangan telah benar, maka dioda akan meneruskan tegangan tersebut ke rangkaian peralatan elektronik.
Dengan adanya dioda ini, konsekwensinya adalah bahwa tegangan yang diteruskan oleh dioda akan sedikit berkurang karena adanya “tegangan drop maju (VFD)” pada setiap dioda. Tegangan yang diberikan kepada peralatan elektronik akan menjadi sebesar :

V = Vin - VFD

V adalah tegangan yang diberikan kepada peralatan elektronik, Vin adalah tegangan masukan (dari AC adaptor atau power supply eksternal), dan VFD adalah tegangan drop maju dioda.
Besar VFD pada kebanyakan dioda power adalah antara 0,65 hingga 1,1V.
Untuk keperluan ini yang terbaik adalah jika menggunakan dioda schottky, karena dioda jenis ini mempunyai VFD yang sangat kecil hingga nyaris nol. Namun dalam prakteknya, tidak banyak masalah walaupun yang digunakan adalah dioda power biasa.


Tulisan lain tentang pengamanan terhadap perangkat elektronik :
Relay Pemutus Arus Ketika Terjadi Hubung Singkat .

Enter your email address to get update from Admin .
Print PDF
Next
« Next Post
Previous
Prev Post »

2 komentar

Saya Punya Adaptor Universal 1amp,Sudah Ada Polaritas nya +-Kalo Di Buat Power Suply Bisa ngga Untuk Kebutuhan 8 Efx Stompbok ,Kira2 Apa Yang Harus Di Rubah

Balas

Kalau kebutuhan arus yg dibutuhkan stombox di bawah 1A (misalnya 500mA) dan tegangan keluaran adaptor bisa disetel sesuai dengan kebutuhan tegangan stombox, tentu bisa.

Balas

Silakan komentar sesuai topik dan sertakan ID yang jelas dengan tidak menyertakan live-link atau spam.

Contact form

Name

Email *

Message *

Copyright © 2013. Sandi Elektronik - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger